Tekhnologi yang dikembangkan orang Indonesia | Smartensipedia

Kamis, 05 Februari 2015

Tekhnologi yang dikembangkan orang Indonesia

walaupun Indonesia masih tergolong negara berkembang,namun Indonesia tak mau kalah dengan tekhnologi yang dikembangkan sendiri,saat ini Kekuatan militer di Indonesia sudah tergolong sangat kuat,hal ini di dukung oleh tekhnologi yang dikembangkan oleh peneliti di Indonesia,apa sajakah tekhnologi yang dikembangkan oleh Indonesia itu ?

1.Panser Anoa,Tangguh di medan laga


Panser Anoa adalah sebuah kendaraan militer lapis baja buatan PT Pindad (persero) bekerja sama dengan Departemen pertahanan (Dephan) Indonesia. Nama anoa diambil dari hewan endemik Sulawesi.Panser ini memiliki 6 roda dengan kecepatan 90 KM/jam,saat ini Indonesia sudah memiliki 500 unit varian 6x6 dan 10 unit varian 4x4,walau bobotnya termasuk berat,namun memiliki banyak kelebihan salah satunya dapat melompati parit selebar 1 meter dan menanjak dalam kemiringan 45 derajat,dan juga anti peluru,tanggunh di medan laga.




2.Pesawat Gatotkaca N-250,Kebanggaan IPTN



Dirancang oleh IPTN yang kini dikenal dengan PT.Dirgantara Indonesia.Namanya diambil dari tokoh pewayangan yang merajai angkasa raya,gatot kaca N-250 sempat jadi primadona di industri penerbangan Tanah air,Namun karena ada negara besar yang menilai N-250 bisa berdampak besar dan menguasai industri penerbangan di dunia, oleh IMF diminta proyek ini dihentikan.





3.KRI-Krait-827,Kapal perang pengendus keberadaan musuh



Dibuat 100 % Oleh tenaga ahli dalam negeri,kapal perang KRI krait 827 dikerjakan selama 14 bulan.Kapal diluncurkan pada pertengahan tahun 2008 dan diresmikan oleh Panglima TNI pada Desember 2008 di Dermaga Fasharkan TNI AL Mentigi. Kapal ini termasuk dalam '10 Karya Anak Bangsa Yang Membanggakan' di bidang kemandirian Bangsa dalam mencukupi Alutsista TNI untuk mempertahankan dan menjaga keutuhan NKRI.KRI Krait 827 terbuat dari material alumunium hasil kerjasama Fasharkan Mentigi dengan PT BES. Kapal berbadan alumunium ini merupakan hasil saling tukar ilmu antara TNI-AL lewat Fasharkan (fasilitas pemeliharaan dan perbaikan) Mentigi dan PT Batam Expresindo Shipyard(BES), Tanjung Guncang.

4.Peluru Kendali,Dikembangkan LAPAN dan Pindad


Indonesia memang sudah mengembangkan peluru kendali atau rudal sejak tahun 2005,atas kerjasama Departemen Pertahanan dengan PT Pindad Indonesia.
sedangkan LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional) juga sudah merili roket yang menepuh jarak 100 KM,memiliki luncur 4 kali kecepatan suara dan peluru kendali ini untuk memperkuat pertahanan nasional masih terus dikembangkan,rudal rudal ini nantinya akan ditempatkan di tempat strategis yaitu di daerah perbatasan dengan negara tetangga dan bisa menjangkau kota penting di negara tetangga.penempatannya yaitu pulau rupat dengan jangkauan malaka & Kuala lumpur,pulau Batam dengan jangkauan Singapura & Johor,Entikong dengan jangkauan Kuching dan di Nunukan dengan jangkauan Tawau.






5.Pesawat mata mata Smart Eagle II (SE II)


Dalam teknologi intelijen, Indonesia juga mampu menciptakan smart Eagle II (SE II). dikembangkan oleh PT.Aviator Teknologi Indonesia dengan tujuan untuk memata-matai musuh. SE II juga prototip UAV (Unman Aerical Vehicle) yaitu wahana udara bermesin yang tidak mengangkut Operator manusia, menggunakan tenaga aerodinamis untuk mendapatkan daya angkat, dapat terbang secara otonomi atau dikendalikan dari jauh, bersifat expendable atau recoverable, dan dapat mengangkut muatan. Pesawat SE II ini dilengkapi 2 mesin tak berdiameter dan mampu terbang hingga 6 jam. kelebihan dari SE II ini ialah mampu beroperasi pada malam hari saat gelap gulita, sebab didukung oleh Therman Imaging.

6. Robot Tempur


Dalam robotik, ilmuwan Indonesia mengembangkan robot tempur, walau masih berbentuk prototip, namun sudah cukup menjanjikan. Robot ini dikembangkan oleh tim ilmuwan yang tergabung dalam pengkajian teknologi (Lemjitek) TNI AD, Malang, Jawa Timur, pada tahun 2009. Robot ini berukuran 1,5 x 0,5 m berbobot 1 kg dengan jarak tempuh hingga 1 Km dari pusat kendali.




7. PC Tablet Wakamini
Wakamini ialah PC Tablet keluaran dari Zyrek. PC tablet ini ialah kreatifitas orang Indonesia yang dirilis dengan harga terjangkau yakni Rp. 3.599.000,00 didukung dengan Windows 7 home premium dan dilengkapi dengan Prosesor intel atom N450 berkecepatan 1,66 Ghz, RAM 1 GB DDR2. mampu menyimpan data-data hingga 250 GB. 










Baca Juga    :




1 komentar:

Posting Komentar

Untuk kemajuan blog ini, silahkan masukkan komentar boleh berupa saran, kritik & pendapat.
*balasan kami usahakan jawab secepatnya